PIKIRANSUMBAR-Jajaran personel Polsek Hiliran Gumanti melakukan patroli untuk mengantisipasi kejadian tindak pidana Curat, Curas dan Curanmor (C3), di Kasawan pasar nagari Talang Babungo, Senin malam.
Kapolsek Hiliran Gumanti Iptu John Hendrik menyebut, pihaknya turun melakukan patroli malam merupakan agenda rutin yang diperintah langsung Kapolres Solok AKBP Apri Wibowo.
Terlebih dalam kondisi cuaca ekstrim saat ini, Kapolsek Hiliran Gumanti sekaligus menghimbau masyarakat, nagari Talang Babungo agar senantiasa berhati -hati terhadap segala bentuk gangguan Kamtibmas yang bisa mengancam di setiap waktu dan kesempatan.
” Kita memberi himbauan kewaspadaan dan antisipasi perubahan cuaca yang tidak menentu. Dalam kondisi suhu udara yang tinggi, diharap warga sangat hati-hati ketika hendak Sebelum tidur Perhatikan pintu Rumah Terkunci Dan Api Didapur Mati,”kata Kapolsek John Hendrik.
Diingatkan, kewaspadaan masyarakat harus terus ditingkatkan dan berhati-hati meninggalkan rumah, terutama selalu memperhatikan kondisi kompor dan listrik yang masih menyala ketika bepergian.
Begitu juga bagi masyarakat yang ke ladang atau kesawah, jangan dulu membakar lahan peladangan atau sawah yang menumpuk jerami, karena sekarang suhu udara relatif sangat panas.
” Warga juga diingatkan agar menjaga kondisi kesehatan dengan tidak membiasakan meminum es, tetapi lebih banyak mengkonsumsi air putih atau mineral untuk menjaga terjadinya dehidrasi,”kata Kapolsek.
Patroli malam ini melibatkan personil Polsek Hiliran Gumanti terdiri dari Polsek Hiliran Gumanti bersama Bripka Dedi Surya Putra dan Brigadir Syaiful Adri.