Bacaleg Kota Solok Silvina Anggarini Dari Partai PAN, Mengajak Masyarkat Untuk Memeriahkan HUT RI ke-78 di Simpang Limo Kelurahan Nan Balimo dan Kelurahan Laing Kota Solok

  • Whatsapp
Bacaleg Kota Solok Dapil 2 Tanjungn Harapan Silvina Anggraini A.Md.kes dari Partai Partai Amanat Nasional (PAN), Memberikan hadiah kepada pemenang KIM
banner 468x60

PIKIRANSUMBAR – Bacaleg Kota Solok Dapil 2 Tanjung Harapan Silvina Anggraini A.Md.kes dari Partai Partai Amanat Nasional (PAN), Dalam suasana yang penuh semangat dan kebersamaan, kita hadir untuk merayakan sejarah panjang perjuangan bangsa ini menuju kemerdekaan dan untuk merenungkan tentang peran kita sebagai generasi penerus dalam meneruskan cita-cita luhur para pahlawan kita.

Menyemarakkan peringatan HUT ke-78 RI rangkaian kegiatan itu terdiri dari beragam perlombaan, hingga malamnya acara KIM seperti lelang apik ayam dan Lelang kue. kata Siviana

Bacaan Lainnya
banner 300250

Hari ini, kami sebagai pemuda Simpang Lima Kelurahan Nan Balimo dan Kelurahan Laing merasa sangat bahagia dan terhormat bisa hadir di tengah-tengah Bapak/Ibu/Saudara-saudara sekalian untuk merayakan momen bersejarah ini.

Sebagai pemuda dan pemudi, kita memiliki tanggung jawab besar untuk menjaga dan memajukan Indonesia yang kita cintai ini. Mari kita kenang dan hargai perjuangan para pendahulu kita yang telah berjuang mati-matian untuk merebut dan mempertahankan kemerdekaan, serta membangun fondasi negara ini.

Di tengah tantangan zaman yang semakin kompleks, kita harus memiliki semangat yang sama seperti para pejuang kemerdekaan, yaitu semangat pantang menyerah, semangat gotong royong, dan semangat untuk terus belajar dan berkembang.

Melalui momen peringatan HUT RI yang ke-78 ini, mari kita tingkatkan rasa cinta dan kebanggaan kita terhadap tanah air Indonesia. Marilah kita bersatu, bekerja sama, dan berkomitmen untuk menjaga persatuan dan kesatuan, serta mewujudkan Indonesia yang lebih maju, adil, dan sejahtera.

Saatnya Anak Muda Untuk Indonesia Maju!

“Terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras untuk menyelenggarakan acara ini. Mari kita rayakan Hari Kemerdekaan ini dengan penuh kebahagiaan”. pungkas Silvina

Tak hanya itu, Silviana turut menyumbangkan hadiah pada acara KIM yang diadakan guna memeriahkan HUT RI ke 78 ini. tutupnya

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *