Kapolres Solok Raih Penghargaan Kompolnas Awards 2023

  • Whatsapp
Piagam Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Kepada Kapolres Solok AKBP Apri Wibowo
banner 468x60

PIKIRANSUMBAR- Prestasi membanggakan diperoleh Kepolisian Resort (Polres) Solok, Polda Sumatera Barat. Untuk pertama kali, institusi  Polisi Solok yang dipimpin AKBP Apri Wibowo, SIK, MH itu membawa pulang penghargaan Kompolnas Award 2023.

Piagam penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, kepada Kapolres Solok AKBP Apri Wibowo,di Hotel Sultan Jakarta, Rabu (21/6/2023).

Bacaan Lainnya
banner 300250

Menyambut itu, Kapolres Solok AKBP Apri Wibowo mengungkapkan rasa haru sekaligus terimakasih kepada Kapolri dan Polda Sumbar atas apresiasi yang diberikan.

Ia menyebut, penghargaan Kompolnas Award 2023 yan diterima, lebih sebagai motivasi dan tantangan bagi jajaran Polres Solok dalam hal meningkatkan pelayanan sekaligus kepercayaan masyarakat kepada jajaran Kepolisian.

“Terimakasih atas dukungan semua, seluruh stakeholder, pemerintah daerah dan masyarakat Provinsi Sumbar. Sehingga Polres Solok meraih Piagam Penghargaan 5 besar dalam Kompolnas Awards kategori Polres terbaik tipe B,” papar Apri Wibowo.

Sementara itu, Kasubsi Penmas Polres Solok Aipda Hendi Yance menjelaskan,  Kompolnas Award dilaksanakan setiap tahun, guna menilai seluruh Polda di Indonesia untuk mengukur  kinerja, program unggulan yang digagas dan dilaksanakan oleh Polda termasuk juga bagaimana Polda dan jajaran memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“ Alhamdulillah, dari ajang Kompolnas Award tahun 2023 Polda Sumbar masuk dalam kategori nominasi terbaik Polda Tipe B. Bahkan Kapolres  AKBP Apri Wibowo meraih Piagam Penghargaan sebagai peserta nominasi terbaik  Polres Tipe B,” terang Aipda Hendi Yance.

Sebelum penentuan penerima penghargaan ini, ulas Kasubsi Penmas Polres Solok, pada tanggal 8 Juni 2023 lalu, Tim penilai Kompolnas yang dipimpin Komisioner Kompolnas H. Muhammad Dawam, SH.I, MH telah mengunjungi Polres Solok untuk melakukan serangkaian penilaian nominasi Kompolnas Awards 2023.

Menurut Aipda Hendi Yance, Kompolnas Award 2023 diikuti oleh 11 Polda tipe A, 253 Polres tipe A dan 2.887 Polsek tipe A. Sementara untuk kategori Tipe B ada 22 Polda, 255 Polres dan 2.068 Polsek.

” Kita bersyukur dan tentu saja bangga, Polres Solok mampu menorehkan prestasi Nasional dengan menerima pengharagaan Kompolnas Award. Mudah-mudahan prestasi ini menjadi cemeti bagi Polres Solok untuk  berbuat lebih baik lagi,” tutur Aipda Hendi Yance.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *