PIKIRANSUMBAR-Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Srikandi Pemuda Pancasila Provinsi Sumatera Barat Meilinda Rose Melantik dan mengambil sumpah Pengurus Dewan Pimpinan Cabang PP Kota Solok yang bertempat di markas Black Orange Kelurahan Aro IV Korong, Kota Solok. Rabu (27/12/2023).
Dalam kegiatan pelantikan ini hadir Walikota Solok yang diwakili oleh Asisten II Jefrizal, kemudian Kapolsek Kota Solok AKP Milson Joni, Kadin Solok Tamron dan Perwakilan DPW Srikandi PP Riau.
Ketua DPW Srikandi PP Sumbar Meilinda Rose Menyampaikan apresiasi dan selamat kepada seluruh pengurus DPC Srikandi PP Kota Solok yang diketuai oleh Yetri masa bakti 2023-2027.
Dengan dilantiknya pengurus DPC Srikandi PP Kota Solok diharapkan dapat berkontribusi bagi masyarakat, pemerintah, bangsa dan negara.
“Kita harus mengawal jalannya pemerintahan dan berkolaborasi dengan pemerintahan dan juga membantu masyarakat baik dalam kegiatan sosial maupun dalam kegiatan usaha mikro serta dapat berbuat lebih banyak untuk masyarakat khususnya masyarakat Kota Solok” ungkapnya
Sementara itu Asisten II Pemerintah Kota Solok Jefrizal Mengungkapkan sangat berterima kasih dengan kehadiran Srikandi PP Kota Solok.
“Kehadiran srikandi pp kota solok ini diharapkan dapat menambah semangat, bisa menambah teman-teman untuk berkolaborasi guna mensukseskan berbagai program pemerintah daerah maupun kegiatan-kegiatan bermasyarakat” sebutnya.
Jefrizal juga menjelaskan, saat ini apapun kegiatan pemerintah daerah harus berkolaborasi dengan semua pihak. Dengan hadirnya Srikandi PP Kota Solok saat ini, tentu kegiatan perempuan, kegiatan pemberdayaan masyarakat, kegiatan organisasi dan kegiatan usaha ekonomi masyarakat dapat dikolaborasi untuk suksesnya kota solok kedepannya.
“Ini akan menambah energi dan semangat untuk suksesnya Kota Solok ke depan” tutupnya.